Senin, 10 September 2012

Tentunya tujuan kita pertama kali membuat blog supaya blog kita banyak dikenal oleh umum bahkan kalau bisa menjadi terkenal di seluruh dunia. Ada pepatah mengatakan, "tak kenal maka tak sayang". Apa artinya kalau blog yang sudah kita buat, blog yang kita bangun dengan begitu indah dan rapi tapi tidak ada yang menjenguknya? Yang ada hanya sebuah bangunan blog yang sepi dan tidak bersahabat, jauh dari keramain dan hingar bingar dari para pengguna internet yang lainnya.

Blog / Website bisa menjadi lebih berkembang dan terkenal kalau mengetahui tips dan triknya dalam mengolah blog, seperti halnya kalau anda akan bisnis makanan. Bagaimana seharusnya hasil dari menu makanan yang anda buat dan anda olah dengan resep-resep atau dengan ide dari bumbu yang akan menghasilkan rasa nikmat yang nantinya dapat laris dan terjual habis makanan / masakan anda karena pelanggan menyukai menu anda, kok jadi ngomongin makanan? Itu hanya contoh saja kok. Ok kita mulai saja pada inti pembahasan.

Untuk cara membuat blog cepat berkembang sebenarnya para blogger sudah banyak yang membahasnya, misalnya dengan mendaftar di google webmaster tool, promosi blog, submit ke social bookmark, mendaftar ke forum, berkomentar ke blog lain atau sekedar blogwalking, dan masih banyak cara lain untuk membuat blog lebih cepat dikenal dan akan cepat berkembang.

Saya mempunyai tips dan trik blog tersendiri selain cara-cara yang sudah saya sebutkan diatas, dimana cara saya ini cukup membawa dampak yang luar bisa dan alhasil sekarang ini blog saya mengalami kemajuan setiap harinya. Maksudnya kemajuan dari segi apa? Pada awalnya blog saya ini hanya mampu menarik pengunjung/visitor pada setiap harinya, maksimal hanya 5 pengunjung/visitor (selama 24 jam). Namun sekarang ini kemajuannya jauh dari perkiraan, anda dapat mengklik "HISTATS" yang ada di paling bawah / di footer. Sebenarnya saya nyuruh anda mengklik histats tersebut bukan untuk pamer, tapi supaya anda akan terdorong atau termotivasi dalam keseriusan mengolah blog, walaupun jumlah pengunjung blog saya masih jauh dari rata-rata dibandingkan dengan blog orang lain yang setiap harinya dapat menarik pengunjung sampai ribuan, seperti blognyaterselubung.blogspot.com yang setiap detiknya pengunjungnya ramai berkunjung, ngiler kita dibuatnya. Saya juga bingung kenapa blog terselubung bisa ramai sekali pengunjungnya, padahal konten blognya tidak ada yang berkualitas.

Berikut cara membuat blog cepat berkembang dengan postingan :

1. Buatlah artikel pilar, lihat postingan bagaimana cara membuat artikel pilar.
2. Buatlah banyak konten (jangan fokus ke satu konten), misalnya hanya membahas tutorial blog, dimana pengguna internet tidak hanya dari kalangan blogger tapi masih banyak diluar sana yang lagi membutuhkan artikel yang mereka butuhkan (baik pelajar, ibu rumah tangga dll). Niche blog juga penting dan tetap terpakai, tapi kita harus dapat mengembangkankonten yang lainnya.
3. Postingan yang dapat memberi manfaat untuk orang banyak
4. Posting tentang hal-hal yang dapat membantu menyelesaikan masalah orang banyak
5. Konten yang unik dan sangat menarik perhatian orang
6. Posting berita terkini yang lagi hot, misalnya berita selebritis
7. Jika mau buat artikel kontroversial (anda harus siap dengan kritikan dan cemooh dari orang banyak), tapi efeknya akan menarik pengunjung blog untuk datang dan berkomentar (pro dan kontra)
8. Posting tentang topik yang lagi hangat / ngetrend (lihat di Google Insights)
9. Posting mengenai berita heboh
10. Postingan yang membuat orang senang dan tertawa (bukan pelawak lho)
11. Posting tentang hal yang dapat membuat takut orang

Nah dari tips dan triks diatas, anda harus bisa mengembangkan, menalarkan dan mengimprovisasi sendiri apa yang sudah saya tulis, semoga tips cara membuat blog cepat berkembang ini dapat bermanfaat bagi kita semua dan dapat menjadi motivasi untuk perkembangan blog kita semua, wassalam.

9 komentar:

Unknown mengatakan...

Silahkan kunjungi juga desaputro.blogspot.com

berpikirdanbergerak mengatakan...

Mantap bang

berpikirdanbergerak mengatakan...

Mantap bang

Unknown mengatakan...

oke ilmu baru thanks dan bermanfaat
boleh dong mampir mampir hirupikuk.blogspot.com

Info kesehatan mengatakan...

Mampir

Rangga HM mengatakan...

Bang yang jadi masalah saya adalah ketika saya sudah menulis seoptimal mungkin tapi artikel saya sulit terindex google 😭

johanes tarigan mengatakan...

Mantap

Ghazy pro mengatakan...

Waw mks ....

xx6596379 mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Popular Posts